Baca Juga
Untuk menyimpan File Macro Excel, Anda harus menyimpannya menjadi file Excel Macro-Enabled Workbook (*.xlsm). Apabila file pekerjaan Macro excelnya disimpan dengan exstensi *.xls atau *.xlsx maka perintah-perintah Macro tidak dapat dijalankan, karena file excel tersebut hanyalah file excel biasa bukan file excel-macro.
Berikut langkah-langkah menyimpan file excel macro :
- klik menu File > Save As
- Pilih lokasi dimana file macro excel akan disimpan.
- beri nama file pada kotak File Name
- pada pilihan (dropdown) Save as type pilih Excel Macro-Enabled Workbook (*.xlsm)
Demikian cara menyimpan file macro excel. Semoga bermanfaat.